TANAHBUMBU,pelitanusantara.net – Bupati Tanah Bumbu dr. H. M Zairullah Azhar, M.Sc bersama Ketua TP PKK Hj Wahyu Windarti meninjau langsung lokasi pengungsian korban banjir yang melanda Kecamatan Satui, Jum’at (14/05/2021) kemarin.
Hadir pula dalam kunjungan tersebut Pj Sekretaris Daerah, Kalak BPBD, Kepala Dinas Sosial, Kepala Dinas Kominfo dan Plt Kepala BPKAD Tanah Bumbu.
Tempat pengungsian sendiri terletak di SMP 4 Desa Sinar Bulan dan Gedung Majelis Taklim Desa Sungai Danau, kemudian posko induk ada di Koramil Satui serta dapur umum berada di Kantor Desa Sinar Bulan.
Dalam kesempatan tersebut Bupati Tanbu juga menyerahkan bantuan berupa sembako kepada masyarakat yang berada di lokasi pengungsian. “Insya Allah nanti semua warga akan kita relokasi ketempat yang lebih aman dan terhindar dari bencana banjir lagi,” ungkap Zairullah.
Sementara itu, banjir yang terjadi sejak kamis kemrin ini sudah merendam sedikitnya lima desa di wilayah Satui, yakni Desa Sinar Bulan, Sungai Danau, Jombang, Satui Barat dan Desa Satui Timur. Namun dari kelima desa tersebut ada tiga desa yang terparah akibat terdampak banjir, yakni Desa Sinar Bulan, Jombang dan Desa Sungai Danau. Dengan jumlah warga yang berada di wilayah Kecamatan Satui sebanyak 3.860 KK dan 13.205 jiwa.
Diketahui, Dinas Sosial Tanbu juga sudah menurunkan Tim sejak Kamis, guna membuat dapur umum serta menyalurkan logistik untuk warga yang terdampak banjir. Serta, menyalurkan bantuan pakaian dan selimut, sedangkan BPBD Tanbu turut menyalurkan bantuan logistik berupa air mineral, popok dan mie instan. (Red)