PELITANUSANTARA.NET- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Forum Kewirausahaan Pemuda (FKP) Tanah Bumbu bekerjasama dengan Majlis Syamsi Syumus Batulicin, mencetuskan pembinaan kewirausahaan pemuda yang berbasis ekonomi syariah.
Sekretaris FKP Muhammad Yusuf, Sabtu (20/02) mengatakan, target utama adalah mengedukasi dan mengadvokasi pelaku usaha mandiri bagi pemuda berusia 16-30 tahun, melalui sistem syariah.
Caranya, kata Yusuf, bermitra dengan perbankan syariah di Bumi Bersujud, sesuai koordinasi Assisten Deputi Kewirausahaan Pemuda Deputi Bidang Pengembangan Pemuda Kemenpora RI, langkah semester pertama (Januari-Juni 2021) ini, fokus sosialisasi.
“Diawal ini, kita ingin menumbuhkan motivasi dan minat pemuda baik bagi yang baru memulai usaha maupun sudah berjalan untuk mengembangkannya. Pijakan utama, mindsetnya secara islami, ” ungkap Yusuf.
Langkah edukasi digerakkan sambung Yusuf, berkomitmen melalui komunitas pemuda FKP yang saat ini sudah bergabung lebih kurang 50 orang akan bergerak bersama-sama para habaib Majlis Syamsi Syumus hingga penjuru Tanah Bumbu.
Yusuf menambahkan, selanjutnya anggota FKP secara berkala akan dibekali bermacam pelatihan yang dimentori pihak berkompeten bidang syariah, seperti pelatihan pengembangan dan pengelolaan badan usaha, sharing pengusaha, pinjaman modal usaha, memulai wirausaha dan mencari peluang wirausaha.
Yusuf pun mengharapkan, semoga Masyarakat Tanah Bumbu pada umumnya dan Pemuda Pemudi khususnya tertarik mempelajari konsep ekonomi syariah dan beralih dari praktik usaha konvensional ke syariah guna mewujudkan Tanah Bumbu Serambi Madinah.
Serta, ekonomi berbasis Syariah yang saat ini gencar digelorakan oleh Pemerintah RI mewujudkan Indonesia sebagai pusat ekonomi syariah terbesar di dunia dengan potensi Populasi Muslim terbesar di dunia.
” Semoga kegiatan majelis ta’lim wirausaha mengedukasi tentang ekonomi syariah secara rutin ini dapat didukung oleh lembaga keuangan syariah sebagai narasumber dan mendapat dukungan seluruh stake holder di kabupaten tanah bumbu dalam mewujudkan Tanah Bumbu serambi Madinah “ tambahnya.
Menurut Yusuf, kegiatan ini semakin berkesan karena kegiatan positif ini didukung penuh oleh kalangan habaib juriat Sri Baginda Rasulullah, yang tergabung dalam Rabitha Alawiyah Tanah Bumbu dan diasuh oleh Pimpinan Majelis Syamsi Syumus Al Habib Andi Abdurrahman Al idrus bin Habib Abbas Al idrus.
Sementara itu, Pimpinan Majlis Syamsi Syumus Batulicin, yang juga akrab disapa Habib Maman mengaku mendukung penuh kegiatan positif DPD Forum Kewirausahaan Pemuda Tanah Bumbu tersebut.
“Insha Allah kita jalankan 10 program syariah komparasi dengan religi, “katanya.
Habib Maman menambahkan, program tersebut selaras menjadikan Tanah Bumbu Serambi Madinah. Selanjutnya, dzikir dan shalawat, tausiyah, kajian ekonomi syariah, maulid habsyi, wakaf, praktik shalat, pembacaan ratib, aqidah dan akhlak, kajian Qur’an dan hadist serta silaturrahmi. (Kam)